Para petani menghadapi masalah dengan produksi pertanian yang tidak maksimal. Hal tersebut terjadi karena kurangnya bibit unggul dalam jumlah besar. jenis Bioteknologi yang diterapkan untuk mengatasi hal tersebut adalah....

Pembahasan Soal UN Biologi SMA Paket 1 Soal No 1-40 Tahun Pelajaran 2015/2016


Soal nomor 32:

Para petani menghadapi masalah dengan produksi pertanian yang tidak maksimal. Hal tersebut terjadi karena kurangnya bibit unggul dalam jumlah besar. jenis Bioteknologi yang diterapkan untuk mengatasi hal tersebut adalah....
A. rekayasa genetika
B. cangkok gen
C. fusi protoplasma
D. kultur in vitro
E. kultur jaringan


Jawaban:

E. kultur jaringan


Pembahasan:

Pengertian:
  • Rekayasa genetika adalahsuatu usaha memanipulasi sifat makhluk hidup untuk menghasilkan makhluk hidup dengan sifat baru sesuai dengan yang diinginkan.
  • Cangkok gen atau rekayasa genetika disebut juga DNA Rekombinan
  • Fusi sel adalah penyatuan (fusi) dua sel yang berasal dari organisme yang sama atau dari organisme yang berbeda
  • kultur in vitro adalah proses kultur dimana difertilisasikan diluar tubuh induk)
  • kultur jaringan adalah salah satu cara perbanyakan tanaman secara vegetatif berdasarkan sifat totipotensi.

Jadi masalah yang ditanya adalah kurangnya bibit unggul dalam jumlah besar. Jadi solusi yang tetap untuk masalah itu adalah dengan melakukan kultur jaringan. kerena dengan kultur jaringan permasalah kurangnya bibit unggul dalam jumlah besar dapat diatasi.

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama