Berikut ini contoh Praktikum Jaringan Epidermis Tumbuhan
I. Setelah melakukan kegiatan ini Anda diharapkan dapat:
III. Cara kerja
I. Setelah melakukan kegiatan ini Anda diharapkan dapat:
- Menggambar jaringan epidermis dan jaringan dasar pada preparat batang, akar dan daun serta.
- Menunjukkan struktur stomata dan trikomata pada preparat epidermis daun atau batang.
- Menemukan perbedaan struktur jaringan dasar/parenkim pada beberapa preparat organ yang berbeda.
II. Alat dan bahan
- Mikroskop
- Pinset
- Sediaan kering penampang melintang akar, batang, dan daun Rheo discolor.
- Sediaan kering penampang membujur daun Rheo discolor.
III. Cara kerja
- Amati sediaan kering penampang melintang akar, batang dan daun mulai dari perbesaran 40X! Gambarlah seluruh penampakkan dari sediaan yang kamu amati ! berilah keterangan gambar yang Anda buat, tunjukkan lokasi jaringan epidermis dan jaringan dasar.
- Amati sediaan kering penampang melintang akar, batang dan daun mulai dari perbesaran 100X! Identifikasilah keberadaan trikomata pada beberapa preparat yang Anda amati.
- Amati sediaan penampang membujur daun. Gunakan perbesaran 40X. Temukanlah struktur stomata.
- Amati kembali beberapa penampang melintang organ yang berbeda (missal: akar, batang, dan daun). Bandingkan bentuk dan ciri-ciri jaringan dasar (sel-sel parenkim) di setiap organ tersebut. Apakah ada perbedaannya yang bisa Anda amati?
- Gambar jaringan epidermis pada penampang melintang akar, batang, dan daun tumbuhan.
- Gambar trikomata.
- Gambar stomata.
- Perbedaan jaringan dasar/parenkim pada organ yang berbeda. Gambarkan atau uraikanlah perbedaaan struktur jaringan/atau sel-sel parenkim yang Anda amati!
Posting Komentar
Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....
Salam Pak Pandani