Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2015

Hari pendidikan nasional atau disingkat dengan HARDIKNAS di indonesia diperingati setiap tanggal 2 Mei, Tanggal itu dipilih oleh pemerintah indonesia kerena merupakan hari kelahiran tokoh pelopor pendidikan di Indonesia yakni Ki Hajar dewantara.

Ki Hajar dewantara lahir di Yogyakarta, 2 Mei 1889 dan meninggal dunia di Yogyakarta Pada tanggal 26 April 1959. Ia pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan Indonesia pertama pasca  kemerdekaan RI.

Ki Hajar Dewantara dengan filosofinya Tut Wuri handayani yang berarti dari belakang memberi dorongan merupakan tokoh pendiri taman siswa pada tanggal 3 Juli tahun 1922 di Yogajakarta.
Ki Hajar Dewantara [google]

Pahlawan nasional dengan nama asli Raden Mas Soewardi Soerjaningrat ini fotonya pernah diabadikan dalam uang kertas Rp. 20.000 rupiah tahun emisi 1998. dan sekerang foto Ki Hajar dibadikan dalam google doogle [http://www.google.com/doodles/] dalam memperingati ulang tahunnya ke 126. (Baca: Ki Hadjar Dewantara mucul di google Doodle).

Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2015

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama