Yang Mau Ikut SM-3T Angkatan VI Silahkan Baca Info ini...!!!

Banyak calon peminat SM-3T Angkatan VI yang bertanya-tanya melalui inbox facebook Saya:
"Assalamualaikum.. pak.. maaf saya tanya.. sebenarny.. tahun ini.. ada sm3t atau tidak ya, pak? Karena sampai sekarang belum ada info pendaftarannya...." (N)
"Pa apakah ada kbar mengenai pendaftaran sm3t?" (Y) 
"Pak, saya melihat situs dikti ttg sm3t blm ada informasi. Saya buka web yg bpk berikan juga blm ada informasi pendaftaran sm3t ya pak?. " (D)
"Slamat malam.. Maaf menggangu.. mau tanya tentang SM3T.. itu daftarnya gimana ya??? Mohon penjelasanya Trimakash.." (F)
"pak mau tanya, sm3t 2016 pendaftaran nya di buka kpan yaa???" (N)
"Mf sblumnya pak.. Untuk pendaftaran SM3T kpn bukanya?" (W)
Secara pribadi Saya tidak bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut karena info resmi tentang seleksi SM-3T Angkatan 6 memang belum ada. Adapun pemberitaaan yang pernah muncul masih berupa opini yang pernah dilontarkan oleh pihak panitia dari LPTK penyelengaran SM-3T angkatan sebelumnya. 

Dipantaupun dari situs resmi seleksi SM-3T di alamat seleksi.dikti.go.id/sm3t/ belum ditemukan informasi apapun yang membahas tentang penerimaan SM-3T angkatan VI.

Namun satu info penting yang perlu diketahui oleh calon peserta SM-3T angkatan VI yang baru saja di publish oleh Koordinator Masyarakat SM-3T Indonesia melalui Group facebook menyebutkan bahwa:
‪#‎SM‬-3T 2016. Dalam waktu dekat, akan diputuskan LPTK Penyelenggara dan Kabupaten penerima SM-3T 2016. Hal ini berarti, setelah penentuan tersebut, akan diterbitkan lebih lanjut mekanisme dan jadwal pelaksanannya...


Ini sedikit menjadi angin segar bagi calon peserta yang sudah lama menunggu informasi tentang penerimaan SM-3T angkatn VI. 

Yang pasti bersabarlah.... dan persiapkan diri sebaik-baiknya untuk menjadi Pejuang SM-3T selanjutnya.

Salam semangat
Salam Maju bersama.

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama