Pihak Kementerian Agama (Kemenag) Sragen memastikan informasi pendaftaran CPNS guru Pendidikan Agama Islam (PAI) SD yang sempat beredar 5 Oktober lalu adalah tidak benar.
Masyarakat maupun tenaga guru PAI diminta tidak mempercayai kabar rekrutmen CPNS yang disebarkan oleh oknum tak bertanggungjawab tersebut.
“Informasi itu tidak benar. Makanya kami mengimbau kalau ada informasi lewat media sosial atau online lebih baik diklarifikasi dulu ke pusat atau ke Kemenag. Karena era keterbukaan informasi saat ini kadang malah banyak beredar informasi ngacau,” papar Kepala Bagian Tata Usaha Kemenag Sragen, Khusnul Hadi Senin (10/10/2016).
Imbauan itu dilontarkan menyikapi kehebohan yang terjadi tanggal 5 Oktober lalu menyusul beredarnya pesan berantai via media sosial yang diterima para guru PAI maupun yang mengajar di madrasah. Informasi yang dishare lewat grup Whatsapp (WA) para guru PAI itu berbunyi
Menurutnya, kalaupun ada rekrutmen, biasanya langsung diumumkan oleh pusat secara resmi. Jika ada, biasanya pengumuman resmi akan dipampangkan di papan pengumuman Kemenag dan tidak hanya sekadar informasi lewat media sosial.
“Kalau hanya pesan di media sosial, itu jangan dipercaya. Sampai sekarang belum ada informasi sama sekali,” jelasnya.
Selain mewaspadai informasi tak benar, ia juga mengimbau agar masyarakat tak mudah mempercayai apabila ada oknum-oknum yang ingin memanfaatkan situasi di tengah tingginya keinginan masyarakat untuk mendaftar CPNS.
*Wardoyo/joglosemar
Masyarakat maupun tenaga guru PAI diminta tidak mempercayai kabar rekrutmen CPNS yang disebarkan oleh oknum tak bertanggungjawab tersebut.
“Informasi itu tidak benar. Makanya kami mengimbau kalau ada informasi lewat media sosial atau online lebih baik diklarifikasi dulu ke pusat atau ke Kemenag. Karena era keterbukaan informasi saat ini kadang malah banyak beredar informasi ngacau,” papar Kepala Bagian Tata Usaha Kemenag Sragen, Khusnul Hadi Senin (10/10/2016).
Imbauan itu dilontarkan menyikapi kehebohan yang terjadi tanggal 5 Oktober lalu menyusul beredarnya pesan berantai via media sosial yang diterima para guru PAI maupun yang mengajar di madrasah. Informasi yang dishare lewat grup Whatsapp (WA) para guru PAI itu berbunyi
“Pendaftaran CPNS PAI SD se-Indonesia melalui Kemenag pusat. Pendaftaran secara online tgl 5 Oktober 2016 di portal Kemenag RI. InfoCPNS.Kemenag.RI.2016. Share utk saudara/tmn yg mempunyai ijazah PAI”.Khusnul menguraikan rekrutmen CPNS di Kemenag terakhir adalah rekrutmen CPNS dari honorer kategori 2 (K2) tahun 2013 silam. Setelah itu, hingga kini belum ada lagi informasi atau pemberitahuan soal rekrutmen CPNS.
“Kalau hanya pesan di media sosial, itu jangan dipercaya. Sampai sekarang belum ada informasi sama sekali,” jelasnya.
Selain mewaspadai informasi tak benar, ia juga mengimbau agar masyarakat tak mudah mempercayai apabila ada oknum-oknum yang ingin memanfaatkan situasi di tengah tingginya keinginan masyarakat untuk mendaftar CPNS.
*Wardoyo/joglosemar
Posting Komentar
Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....
Salam Pak Pandani