Akar adalah bagian tumbuhan yang pada umumnya tersembunyi karena terletak di dalam tanah. Pada akar terdapat 3 zona, yaitu zona meristematik, zona pemanjangan, dan zona pematangan. Pada tanaman dikotil, struktur akar yang tumbuh membentuk akar tunggang sedangkan pada monokotil struktur akar tumbuh membentuk akar serabut. Akar ada yang mengalami modifikasi.
Modifikasi akar tersebut ada yang berfungsi sebagai pendukung fungsi utama akar, yaitu menguatkan posisi batang tumbuhan di atas tanah agar tidak mudah rebah. Namun ada fungsi lain dari modifikasi, misalnya sebagai tempat untuk menyimpan air dan nutrisi, dan untuk menyerap oksigen dari udara.
Batang tumbuhan menopang tegaknya tanaman, menjadikan daun mudah mendapatkan sinar matahari. Batang juga menjadi tempat yang berperan dalam proses pengangkutan mineral dan air dari akar ke daun dan menyalurkan makanan dari daun ke bagian lain dari tubuh. Di batang terdapat dua tunas yang
berasal dari pembelahan meristem primer. Pertama, yaitu tunas apikal (tunas terminal) yang letaknya di ujung batang. Pertumbuhan meristem di tunas apikal membuat batang tumbuh semakin tinggi. Kedua, yaitu tunas aksiler (tunas lateral) yang letaknya di ketiak daun. Pertumbuhan dari tunas aksiler akan menghasilkan cabang. Modifikasi batang antara lain adalah rhizoma, umbi batang, geragih, dan subang.
Modifikasi akar tersebut ada yang berfungsi sebagai pendukung fungsi utama akar, yaitu menguatkan posisi batang tumbuhan di atas tanah agar tidak mudah rebah. Namun ada fungsi lain dari modifikasi, misalnya sebagai tempat untuk menyimpan air dan nutrisi, dan untuk menyerap oksigen dari udara.
Batang tumbuhan menopang tegaknya tanaman, menjadikan daun mudah mendapatkan sinar matahari. Batang juga menjadi tempat yang berperan dalam proses pengangkutan mineral dan air dari akar ke daun dan menyalurkan makanan dari daun ke bagian lain dari tubuh. Di batang terdapat dua tunas yang
berasal dari pembelahan meristem primer. Pertama, yaitu tunas apikal (tunas terminal) yang letaknya di ujung batang. Pertumbuhan meristem di tunas apikal membuat batang tumbuh semakin tinggi. Kedua, yaitu tunas aksiler (tunas lateral) yang letaknya di ketiak daun. Pertumbuhan dari tunas aksiler akan menghasilkan cabang. Modifikasi batang antara lain adalah rhizoma, umbi batang, geragih, dan subang.
Daun berwarna hijau menandakan bahwa daun mengandung banyak klorofil yang bertanggung jawab dalam proses fotosintesis. Fotosintesis merubah energi cahaya dari matahari menjadi energi kimia yang tersimpan di dalam bentuk karbohidrat. Di daun juga terjadi proses transpirasi dan gutasi. Meski pada dasarnya daun berfungsi sebagai tempat fotosintesis, tapi beberapa spesies mempunyai daun yang telah mengalami adaptasi sehingga bisa memiliki fungsi tambahan, seperti untuk penyokong, pelindung, penyimpan makanan, atau reproduksi.
*Guru Pembelajar
Posting Komentar
Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....
Salam Pak Pandani