Simbol-Simbol Bahan Berbahaya

Banyak bahan kimia yang ada di laboratorium bersifat berbahaya. Di laboratorium, bahan kimia yang berbahaya biasanya diberi label dan simbol seperti pada tabel berikut.


Jika terjadi kecelakaan kerja di dalam laboratorium, perlu diperlukan pertolongan pertama sebelum diberi tindakan medis lanjutan yang diperlukan.
  • Luka bakar akibat zat kimia asam , Hapus zat asam dengan kapas atau kain halus, kemudian cuci dengan air mengalir sebanyak-banyaknya. Selanjutnya, cuci dengan larutan Na2CO3 1%. Cuci lagi luka dengan air, keringkan, olesi dengan salep levertran (salep minyak ikan), dan balut dengan kain perban. 
  • Luka bakar akibat zat kimia basa, Kulit dicuci dengan air sebanyak-banyaknya, bilas dengan asam asetat 1%, cuci kembali dengan air, keringkan, olesi dengan salep boor. Balut dengan kain perban. 
  • Luka bakar karena panas, Luka karena panas dapat terjadi akibat kontak langsung dengan api, gelas, atau logam panas. Jika kulit terlihat hanya memerah, olesi dengan salep levertran. Jika kulit sampai merasa nyeri, kompres dengan air secepatnya, dan bawa si penderita ke dokter. Jika luka terlalu besar, jangan diberi obat apapun, aliri air bersih pada kulit yang terbakar. Luka bakar yang besar tidak boleh ditutupi perban atau bahan apapun dan segera bawa ke dokter. 
  • Mata terkena percikan zat kimia, Segera basuh dengan air sebanyak-banyaknya. 
  • Keracunan zat melalui hidung, Bawa si penderita ke tempat yang udaranya segar. Jika penderita tidak bisa bernapas, berikan napas buatan. 
  • Keracunan melalui mulut, Jika zat hanya sampai di mulut, segera kumur sebanyak-banyaknya. Jika zat tertelan, segera muntahkan. Jika tidak bisa muntah, pancing dengan minum segelas air yang dicampur 2 sendok teh garam dapur atau pancing dengan jari yang dimasukkan ke pangkal kerongkongan hingga dapat muntah. Jika korban pingsan, hindari pemberian sesuatu melalui mulut dan harus segera dibawa ke dokter. 
  • Terluka, Balutlah luka berdarah dengan kain kasa untuk menghentikan pendarahan (periksa luka dari serpihan kaca). Jika luka ringan olesi dengan anti septik dan dibalut dengan kain kasa. 
  • Tersengat arus listrik, Matikan saklar pusat saluran listrik. Jangan sentuh korban sebelum listrik di matikan. Pisahkan antara kabel dengan orang yang kesentrum dengan kayu panjang.

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama