Soal Ulangan Tengah Semester Biologi SMA Kelas X MIA Kurikulum 2013

UJIAN TENGAH SEMESTER (GANJIL) 
SMA NEGERI 1 LABUHANHAJI 
TAHUN AJARAN 2015/2016 

Mata Pelajaran : BIOLOGI 
Satuan Pendidikan : SMA 
Kelas : X MIA


PETUNJUK PENGERJAAN SOAL:

  1. Tulis nama, kelas, dan nomor soal pada kertas 1 lembar jawaban yang telah Anda sediakan oleh guru
  2. Tulis jawaban pada kotak sesuai dengan nomor soal
  3. Periksa dan bacalah soal dengan teliti sebelum dikumpulkan
A. Objektif – Pilihlah satu jawaban yang benar
(Soal objektif skornya 4 perbutir soal)

1. Cabang dari ilmu biologi yang mempelajari tentang kehidupan pada tingkat sel adalah....

A. virologi
B. taksonomi
C. sitologi
D. histologi
E. bioteknologi

2. Wanda seorang siswa yang tertarik dengan pelajaran biologi. Dia berharap di masa depan akan mengembangkan tanaman nanas sehingga menghasilkan nanas jenis baru dengan cita rasa berbeda. Untuk mewujudkan keinginannya tersebut dia harus mempelajari cabang ilmu....

A. histologi
B. bioteknologi
C. farmasi
D. zoologi
E. peleontologi

3. Kebakaran hutan yang terjadi menimbulkan sejumlah dampak seperti masyarakat terserang ISPA, terganggunya jalur penerbangan, transportasi darat, transportasi laut , ditutupnya sejumlah perkantoran. Bencana ini telah memicu terjadinya permasalah dipulau sumatera, kalimantan dan sampai ke negara tetangga. hal ini merupakan permasalahan biologi ditingkat…

A. individu
B. populasi
C. komunitas
D. ekosistem
E. biosfer

4. Contoh dari manfaat biologi dalam bidang industri adalah....

A. teknik bayi tabung
B. tansplantasi Organ tubuh
C. rekayasa genitika buah tanpa biji
D. inseminasi buatan (Kawin suntik)
E. pembuatan nata de coco, kecap dan tempe

5. Berikut adalah langkah-langkah dari metode ilmiah.
  1. Mengumpulkan Data (Observasi) 
  2. Membuat Kesimpulan 
  3. Menemukan dan Merumuskan Masalah 
  4. Menyusun Hipotesis 
  5. Melakukan Percobaan (Eksperimen) 
  6. Mengolah Hasil Percobaan (Analisis Data) 
Urutan langkah metode ilmiah yang benar adalah ….
A. 1-2-3-4-5-6
B. 2-1-3-5-4-6
C. 3-4-5-1-2-3
D. 4-5-1-2-3-6
E. 3-1-4-5-6-2

6. Tindakan yang benar saat bekerja di labotarium adalah ….

A. tidak memakai jas laboratorium karena udara panas
B. mematikan pemanas spiritus (bunsen) dengan air
C. Mengambil garam padat dengan pipet tetes
D. Mangambil bahan kimia padat dengan menggunakan pinset
E. meletakkan tas sekolah di atas menja praktikum

7. Keanakaragaman hayati tingakat gen disebabkan oleh karena perbedaan....

A. kebiasaan hidup dihabitat asli
B. jenis makanan dan minuman
C. cara reproduksi dan makanan
D. perilaku antar individu dihabitat
E. struktur susunan gen dalam kromosom

8. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Harimau dengan singa
2) padi IR 36 dengan padi IR 64
3) pohon aren dengan pohon kelapa
4) buah sawit dengan buah aren
5) bunga mawar putih dengan bunga mawar merah

Contoh keanekaragaman tingkat gen adalah....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 2 dan 5
E. 3 dan 5

9. Perhatikan gambar!
Gambar diatas menunjukan keanekaragaman hayati tingkat....

A. gen
B. spesies
C. polulasi
D. komunitas
E. ekosistem

10. Perhatikan Gambar!

gambar tersebut menunjukan keanekaragaman hayati tingkat....

A. gen
B. spesies
C. polulasi
D. komunitas
E. ekosistem

11. Berikut merupakan jenis ekosistem yang tidak terdapat di Indonesia adalah ....

A. hutan pantai
B. terumbu karang
C. hutang hujan tropis
D. tundra
E. savana

12. Usaha Pelestarian Kenakaragaman hayati untuk menjaga satwa-satwa langka yang dilindungi adalah …. 
A. cagar alam
B. suaka margasatwa
C. taman nasional
D. kebun binatang
E. taman safari


13. Berikut ini tentang keanekaragaman hayati

1) Penggundulan hutan
2) Perburuan liar
3) Tebang pilih
4) Perubahan iklim
5) Taman nasional

Penyebab menghilangnya keanekaragaman hayati ditunjukkan oleh nomor……….
A. 1,2, dan 3
B. 2,3, dan 5
C. 2,4, dan 5
D. 1,2, dan 4
E. 3,4, dan 5


14. Beberapa ciri mikroorganisme sebagai berikut.

1) mempunyai materi genetik
2) berkembangbiak di dalam sel hidup
3) sel bersifat prokariotik
4) sel bersifat eukariotik
5) aseluler

Berdasarkan ciri-ciri mikroorganisme di atas, yang termasuk ciri-ciri virus adalah . . .
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

15. Kisaran inang virus rabies adalah

A. serangga, padi, unggas
B. nyamuk, ayam, monyet
C. kucing, Nyamuk, kadal
D. unggas, babi, dan manusia
E. monyet, anjing, dan manusia

16. Perhatikan Bentuk-bentuk virus berikut ini!
Bentuk virus HIV dan Bakteriofage secara berurutan adalah....

A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (1) dan (3)
D. (1) dan (4)
E. (3) dan (4)

17. Virus dapat dikelompokkan sebagai mahkluk peralihan, yaitu sebagai makhluk hidup maupun makhluk tidak hidup. Pernyataan yang benar virus dianggap sebagai makhluk tidak hidup adalah...

A. melakukan replikasi
B. diluar sel hidup berbentuk kristal
C. tubuhnya tersusun dari materi genetik
D. tubuhnya tersusun atas protein dan asam nukleat
E. dapat berkembang biak pada sel atau jaringan hidup

18. Perhatikanlah gambar struktur virus Bakteriofage di bawah ini!

Bagian yang menunjukkan kapsid, DNA dan selubung ekor secara berurutan ditunjukkan oleh nomor...
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

19. Perhatikan gambar tahapan replikasi litik virus berikut ini!

Tahapan 1, 2, 3, 4, 5 dan 6 berturut-turut adalah . . .

A. absorpsi – Injeksi – Sintesis – Perakitan – Replikasi – Lisis
B. absorpsi – Perakitan – Injeksi – Sintesis – Replikasi – Lisis
C. injeksi – Absorpsi – Sintesis – Replikasi – Perakitan – Lisis
D. injeksi – Absorpsi – Replikasi – Perakitan – Sintesis – Lisis
E. absorpsi – Injeksi – Sintesis – Replikasi – Perakitan – Lisis


20. Beberapa ciri mikroorganisme sebagai berikut.
1) uniseluler
2) multiseluler
3) mempunyai materi genetik
4) sel bersifat prokariotik
5) sel bersifat eukariotik

Berdasarkan ciri-ciri mikroorganisme di atas, yang termasuk ciri-ciri bakteri adalah adalah . . .
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5


21. Bakteri digolongkan dalam 2 kelompok yakni, archaebakteria dan Eubacteria. Dalam bahasa latin kata tersebut secara berurutan berarti.....
A. bakteri kuno dan bakteri bulat
B. bakteri sejati dan bakteri kuno
C. bakteri kuno dan bakteri sejati
D. bakteri spiral dan bakteri bulat
E. bakteri bulat panjang dan bakteri sejati

22. Gambar yang menunjukkan bentuk bakteri stafilokokus adalah ….


23. Bakteri dapat hidup pada berbagai macam habitat. Jika keadaan tidak sesuai maka bakteri akan membentuk...

A. kapsul dan kloroplas
B. endospora dan Pilus
C. flagela dan selaput lendir
D. flagela dan endospora
E. selaput lendir dan endospora

24. Perhatikan gambar struktur tubuh sel bakteri berikut!

Bagian yang merupakan sitoplasma dan flagel adalah …

A. I dan III
B. I dan IV
C. II dan IV
d. II dan V
e. IV dan V

25. Bakteri yang merugikan penyebab penyakit tetanus pada manusia adalah…

A. Steptococus lactis
B. Lactobasillus brevis
C. Eschericia coli
D. Clostridium tetani
E. Mycobacterium tuberculosis



- Selamat Mengerjakan Soal-


Lembar Jawaban:


Irfan Dani, S.Pd.Gr. 

*KUNCI JAWABAN SILAHKAN INBOX/CONTACT

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama