Struktur tubuh Mollusca

Terdapat tiga bagian utama dari hewan mollusca ini yaitu:

1) Kaki
Kaki merupakan penjuluran dari bagian ventral tubuh yang berotot. Kaki berfungsi untuk bergerak namun pada sebagian mollusca kaki telah termodifikasi menjadi tentakel yang berfungsi untuk menangkap mangsa.

2) Massa Viseral
Massa viseral adalah bagian tubuh yang lunak dari mollusca. Di dalam massa viseral terdapat organ-organ seperti organ pencernaan, ekskresi, dan reproduksi. Massa viseral dilindungi oleh mantel.

3) Mantel
Mantel adalah jaringan tebal yang melindungi massa viseral. Mantel membentuk suatu rongga yang disebut rongga mantel. Di dalam rongga mantel berisi cairan sebagai tempat lubang insang, lubang ekskresi dan anus. Pada beberapa Mollusca, mantel mengekskresikan cangkang. Cangkang tersusun dari protein dan kalsium karbonat.


Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama