Info Mutakhir Terkait GGD (22 Maret 2016)

Akhiruddin Haer @Masyarakat SM-3T Indonesia

22 Maret 2016, Pukul 21.51 Wita. Info Mutakhir Terkait GGD.

Mengingat info ini penting, maka kami menyampaikannya pada 2 group utama kita, selain di group ini, juga bisa diakses di group Guru Garis Depan Tahap II.

‪#‎Kami‬ bisa sampaikan perkembangan perencanaan Program GGD II. Malam ini kami memulai memvalidasi final Data Potensi GGD II yang teman-teman pernah input di google form dengan tetap mengacu pada database resmi lulusan PPG Prajabatan Dikti.

Data potensi GGD II yang dimaksud adalah mereka yang memiliki hak untuk mendaftar dan mengikuti serangkaian tahapan seleksi pelaksanaan CPNS Khusus GGD II nantinya. Bercermin dari pola pelaksanaan GGD Tahap I, setelah melalui proses pendaftaran di Panselnas dan di Portal CPNS Kemdikbud, maka para pendaftar selanjutnya akan mengikuti Tes TKD CPNS sistem CAT secara nasional sesama para pendaftar GGD. Setelah dinyatakan lulus TKD, peserta masih harus melewati seleksi administrasi/pemberkasan.

Untuk Pola Pelaksanaan GGD Tahap II, kita masih harus menunggu informasi resmi dari Biro Kepegawaian Kemdikbud. Biasanya akan dimunculkan setelah kita memperoleh formasi resmi dari KemenPAN-RB dan setelah rampungnya koordinasi penyepakatan dengan pemda penerima program GGD II.


‪#‎Selain‬ penyiapan potensi GGD II tersebut, oleh Tim GTK Kemdikbud pun, sekarang sementara merampungkan inventarisasi formasi GGD II berdasar usulan dari Pemda yang telah memenuhi syarat 100 persen rampung pengajuan via sistem E-Formasi.

Hari Kamis lusa (24 Maret 2016), data mutakhir potensi GGD II dan Rekapitulasi Usulan Formasi Pemda direncanakan telah sampai di Biro Kepegawaian Kemdikbud untuk segera diteruskan ke KemenPAN-RB.

‪#‎Yang‬ utama lainnya, yang bermaksud kami sampaikan kepada khalayak peminat GGD II ini, bahwa sekarang ini, kita sementara berupaya dan bermohon agar keseluruhan prodi, baik di bawah Naungan Dikdas, Dikmen dan Paud yang dimiliki oleh potensi pendaftar kita, BISA TERSEDIA di dalam formasi resmi GGD II Kemdikbud nantinya. Amiin, Amiin. Amiin ya Tuhan.

#Kami memohon doa dari para Masyarakat SM-3T Indonesia agar proses ini bisa berjalan sesuai bimbingan dan perkenan-Nya serta Kuota dan Rincian Formasi yang disepakati nantinya bisa berterima secara maksimal dan maslahat. Amiin. Amiin. Amiin ya Tuhan.

Salam kami,
‪#‎msi‬

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama