Siapakah Yang Boleh Ikut Seleksi CASN GGD Tahun 2016?

Tulisan ini Saya hadirkan untuk menjawab pertanyaan-pertayaan yang datang kepada Saya, khususnya dari para pendidik lulusan S-1 yang juga tertarik juga ingin bergabung dalam Seleksi CASN Guru Garis Depan (GGD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2016 ini.

Tepatnya pada tanggal 15 Agustus 2016 yang lalu, Kemdikbud secara resmi mengumumkan informasi Seleksi CASN GGD Tahun 2016 disitus resminya http://casn.kemdikbud.go.id/

Adapun pendaftaran online sudah mulai dibuka pada tanggal 18 Agustus 2016. Namun bagi para pendidik yang belum paham betul tentang detail program ini, mungkin akan beranggapan pemerintah saat ini sudah membuka formasi untuk guru yang nantinya akan ditenpatkan di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).

Banyak yang mencoba mendaftar, namun hal hasil mereka pun bertanya, "Nomor sertifikat pendidik itu apa?" atau "Bagaimana cara mendapatkan nomor setifikat pendidik itu?", atau juga "Apakah boleh kita masukan nomor sertifikat di Setifikat Akta IV?". Semua pertanyaan itu mengalir karena kurangnya pengetahuan tentang program ini.

Secara resmi, Panitia CASN Guru Garis Depan (GGD) Tahun 2016, telah mengumumkan secara detail info lengkap di situs seleksinya. Mungkin kurangnya kebiasaan budaya membaca membuat sebagian dari mereka yang tertarik dengan program ini langsung mencoba mendaftar tanpa memahami terlebih dahulu apa yang telah diinformasikan.

Bisa saya perjelas melalui tulisan ini. penerimaan CASN Guru Garis Depan (GGD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2016 ini bukanlah seleksi formasi umum ataupun yang pertama. pada tahun 2015 lalu pemerintah telah membuka program ini. Dimana pendaftar yang diperbolehkan mengikuti program ini adalah Guru-Guru lulusan dari Pendidikan Profesi Guru Pasca SM-3T, dibuktikan dengan sertifikat pendidik yang menjadi syarat mutlak untuk menjadi Guru Garis Depan (GGD) Angkatan I. 

Pada tahun ini, pemerintah kembali membuka program yang sama dengan yakni Penerimaan CASN GGD Kemdikbud Tahun 2016. Adapun kuota yang direncanakana dalah sebanyak 7000 formasi.

Sedikit berbeda dengan penerimaan sebelumnya, adapun untuk GGD II pelamar yang boleh ikut serta adalah guru-guru yang telah menyelesaikan PPG Prajabatan dari DIKTI dengan kategori:
  1. (PPG) pasca Program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM-3T), 
  2. PPG S1 PGSD Berasrama, 
  3. PPG SMK Kolaboratif,
  4. PPG Basic Science, dan 
  5. PPGT 

Jadi jika anda yang bertanya, apakah kami yang tidak memiliki sertifikat pendidik bisa mendaftar? silahkan dijawab sendiri sesuai dengan paparan saya diatas.

Mohon maaf atas segala kesalahan dalam penulisan.

Wassalam

Pak Pandani

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama