Perhatikan kelompok hewan invertebrata pada gambar berikut! Pengelompokan dan dasar pengelompokan hewan-hewan diatas adalah....

Soal:

Perhatikan kelompok hewan invertebrata pada gambar berikut!


Pengelompokan dan dasar pengelompokan hewan-hewan diatas adalah....
A. crustcea, kaki banyak ruas dan mempunyai sayap
B. insecta, kaki beruas-ruas dan jumlah kaki 3 pasang serat tubuh bersayap
C. myriapoda, kaki beruas-ruas, kepala dan dada bersatu, jumlah kaki 3 pasang
D. Arachnida, kaki beruas-ruas, jumlah kaki 3 pasang, mempunyai antena
E. Apterygota, kaki beruas-ruas, jumlah kaki 3 pasang, bersayap

Jawaban:

B. insecta, kaki beruas-ruas dan jumlah kaki 3 pasang serat tubuh bersayap


Pembahasan:

Insecta berasal dari bahasa Latin, Insectum yang berarti terpotong menjadi bagian-bagian yang dikenal dengan serangga. Ukuran tubuh serangga yang beragam, yaitu dengan panjang 2-40 mm. Serangga ada yang berukuran mikroskopis dan ada juga yang memiliki ukuran panjang sekitar 260 mm, seperti Phobaeticus serratipes

Tubuh serangga terdiri dari tiga bagian, yaitu kepala (kaput), dada (toraks), dan perut (abdomen). Toraks terdiri atas tiga segmen (ruas) dan pada setiap ruas terdapat sepasang kaki jalan sehingga kaki serangga berjumlah tiga pasang atau enam buah. Abdomen terdiri dari 11 ruas, dari beberapa ruas bersatu sehingga menjadi kurang 11 ruas.

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama